Syarat pengajuan Beasiswa PPA 2009:
1. Terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Mercu Buana TA 2008/2009 minimal semester II dan paling tinggi semester VII bagi Program S1 dan Semester VI bagi Program Diploma III.
2. Mengajukan permohonan tertulis kepada Rektor Universitas Mercu Buana, dengan melampirkan :
- Foto copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) sebagai mahasiswa reguler aktif yang dibuktikan dengan KRS (legalisir).
- Foo copy Rekening Listrik bulan terakhir dan atau bukti pembayaran PBB.
- Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain yang diketahui oleh Direktur Kemahasiswaan.
- Foto copy Kartu Keluarga.
- Surat Keterangan Berkelakuan baik dari Pimpinan Fakultas/Prodi.
- Foto copy transkrip nilai dengan IPK paling rendah 3,00 yang disahkan oleh pejabat yang berwenang. (legalisir)
- Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua/Wali pemohon dan disahkan oleh yang berwenang.
Syarat pengajuan Beasiswa BBM 2009:
Sama seperti PPA, tapi poin terakhir (Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua/Wali pemohon dan disahkan oleh yang berwenang) diganti menjadi: Surat Keterangan Tidak mampu dari Lurah/Kepala Desa yang diminta oleh orang tua pemohon dan disahkan oleh yang berwenang.
Kepada para mahasiswa yang akan mengajukan permohonan beasiswa, harap memperhatikan dengan seksama persyaratan yang harus dipenuhi sesuai dengan jenis beasiswa yang diminta. Apabila persyaratan yang diajukan tidak lengkap, maka permohonan beasiswa tidak dapat diteruskan kepada Kopertis Wilayah III.
Pendaftaran permohonan beasiswa akan ditutup pada tanggal 6 April 2009.
This information is for all and especially person who wants to propose scholarship in Mercu Buana University .
Don't forget to follow and carefully to read this announcement.
Thanks.
Source: Kemahasiswaan UMB
Copyright: ^_MBEC_^
Best Regards: Mercu Buana English Club (MBEC)'s Team
0 komentar:
Post a Comment